10 Alternatif Selain Toko Online Untuk Media Promosi, Banyak Yang Gratis Lho!

Daftar isi [Tampil]

Dalam bisnis online media promosi menjadi faktor penting yang akan menentukan hasil penjualan. Karena tanpa media promosi maka bisnis kita akan sangat sulit untuk menjangkau konsumen. Bahkan mungkin tidak akan ada konsumen yang tahu akan bisnis online kita tersebut jika tidak dipromosikan melalui media seperti website, sosial media hingga business networking. 

Sampai saat ini masih ada orang masih ragu terjun ke bisnis online karena khawatir jika tidak mempunyai media berjualan yang potensial seperti toko online serta media promosi yang efektif. Padahal begitu banyak tersedia media online sebagai alternatif selain toko online yang sangat mudah digunakan dengan jangkauan pemasaran yang sangat luas.

Media Promosi Online Alternatif

Peran media promosi online sebagai alternatif selain toko online dapat memberi kita peluang untuk melakukan banyak hal dengan sangat mudah dan cepat, bahkan untuk berbisnis. Jadi anda dapat saja menjalankan bisnis online tanpa harus tergantung sepenuhnya pada toko online dan memanfaatkan media promosi online sebagai alternatif selain toko online .

Alternatif Selain Toko Online

Beberapa media pemasaran alternatif selain toko online

Berikut inilah dimana saja biasanya para pebisnis online bertransaksi dan melakukan promosi bisnisnya secara online :

Facebook

Saya yakin setiap pengakses internet di Indonesia sebagian besar pasti memiliki akun Facebook. Bahkan anda mungkin juga telah tahu bahwa Facebook tidak hanya dapat digunakan sebagai media pertemanan saja. Namun juga dapat dijadikan pilihan utama untuk promosi bisnis alternatif selain toko online . Fungsi Facebook selain sebagai sosial media, juga dinilai sangat mudah untuk dimanfaatkan sebagai media untuk berbisnis. 

Bahkan sangat banyak sekali pemilik toko online yang secara aktif terus menggunakan Facebook sebagai media promosi alternatif selain toko online yang telah merek miliki. Bahkan banyak dari mereka yang mengawali bisnis online dari Facebook. Hal inilah yang kemudian menjadikan Facebook menyediakan fasilitas Facebook Ads untuk memfasilitasi para pebisnis online untuk mempromosikan toko online mereka. Jadi kalau ingin sering nongol di kolom iklan Facebook dapat langsung menggunakan fasilitas Facebook Ads tersebut.

Fasilitas Facebook Ads memang tidak gratis dan harus membayar. Namun hal ini wajar karena Anda akan diberikan kemudahan untuk penargetan pasar ketika berpromosi di Facebook. Karena target akan sesuai profil dan minat serta kebiasaan para pemilik akun Facebook yang aktif sebagai target pasar.

Twitter

Social Media selain Facebook yang populer digunakan oleh para pengguna internet adalah Twitter. Pada awalnya Twitter hanya sebuah media sharing status atau tweet, namun sekarang telah dijadikan media promosi alternatif selain toko online. Bahkan mayoritas toko online telah memiliki akun di Twitter untuk kemudahan promosi dan interaksi dengan para pelanggannya. 

Mirip dengan Facebook, Twitter juga dinilai sangat mudah untuk dijangkau oleh para pelanggan toko online dimanapun mereka berada. Apalagi dengan peran Smartphone yang telah membuat siapapun dengan mudah dapat mengakses Twitter. 

Kita dapat memanfaatkan hashtag(#) dengan mencantumkan dalam setiap tweet sehingga kita bisa mendapat kesempatan untuk menjadi tranding topic di Indonesia bahkan dunia. Selain itu dengan menggunakan Hashtag maka akan memudahkan follower kita untuk menemukan kita di Twitter.

Instagram

Semenjak beberapa waktu yang lalu Instagram sangat populer digunakan di lingkungan bisnis online. Instagram merupakan sebuah media sosial khusus untuk fotografi atau gambar yang ternyata dapat bermanfaat dalam bisnis online supaya semakin berkembang. 

Mayoritas pemilik akun sosial media seperti Facebook dan Twitter rata-rata memiliki akun Instagram. Bahkan telah banyak sekali dari mereka yang telah memanfaatkannya untuk berbisnis online. Selain karena begitu mudah untuk digunakan, Instagram dapat membuat penjual lebih dekat dengan target pasar. 

Melalui peran foto yang diupload dan dilengkapi dengan detail produk yang dicantumkan, pelanggan akan merasa lebih dekat dengan penjual di toko online. Sedangkan untuk para pemilik website toko online menggunakan Instagram dapat dijadikan media pendukung alternatif selain toko online untuk melakukan promosi semua produk mereka.

Path

Dibandingkan semua media social diatas Path masih terhitung baru, walaupun begitu media sosial yang satu ini telah banyak dilirik dan dimanfaatkan oleh oleh para pebisnis online. Path pada awalnya hanyalah sebuah social media yang terlihat seperti Private Facebook dan Twitter. 

Hanya saja secara penampilan Path jauh lebih minimalis yang menjadikan Path kemudian memiliki peminat yang cukup banyak. Inilah yang membuat Path tidak lagi hanya dimanfaatkan sekedar untuk menyapa satu dengan yang lain, namun saat ini Path juga telah digunakan sebagai media alternatif selain toko online untuk berbisnis online.

Google+

Dahulu, social media milik Google sebagai perusahaan dominan di internet ini telah menjadi pesaing terbesar Facebook. Hampir setiap orang yang memiliki akun Gmail akan diarahkan untuk mengaktifkan fitur Google Plus ketika melengkapi profil Google mereka. Dengan akun Google+ inilah telah membuat para pebisnis online mempromosikan bisnis online mereka. 

Produk Google yang lain yaitu Youtube yang telah diakuisisi oleh Google juga sudah menjadi salah satu produk Google yang kini banyak dimanfaatkan sebagai media promosi bisnis online. Dengan Google+ ini pebisnis online dapat dengan mudah menemukan calon pelanggan mereka dalam jumlah yang lebih banyak. Melalui circle, kita dapat memperoleh follower sangat banyak dan membuat mereka menjadi calon pelanggan potensial kita.

Kaskus

Berawal dari sebuah Forum kini Kaskus telah menjadi sebuah media sosial dan juga market place yang banyak dipakai untuk berjualan online. Forum Kaskus sampai saat ini masih dipercaya menjadi media sosial yang efektif untuk berbisnis. Apalagi sekarang Kaskus menyediakan sebuah fitur yang memang dirancang untuk memfasilitasi para pebisnis online berupa Forum Jual Beli yang merupakan media khusus yang dirancang oleh tim Kaskus bagi para entrepreneur online sebagai alternatif selain toko online. 

Melihat banyaknya pebisnis online dan peluang untuk membantu kesuksesan toko online melalui media sosial, Kaskus menjadi pelengkap para pemilik bisnis online utuk berpromosi. Tidak mudah memang promosi di Kaskus, karena sering kita dengar banyak penipuan dari bisnis online yang bermula dari Kaskus. Tapi dari sekian banyak berita penipuan, ada lebih banyak toko online yang sukses berbisnis online di Kaskus.

Market Place

Selain melalui website, para pemilik bisnis online dapat memasarkan produk mereka melalui marketplace seperti OLX.co.id, Lazada.co.id, Elevenia.com, Tokopedia.com dan lain sebagainya. Portal bisnis atau market place ini dapat membantu para pebisnis online untuk memiliki halaman toko online mereka sendiri dengan alamat toko yang merupakan bagian dari alamat website mereka seperti Tokopedia.com/tokoand. 

Sehingga pemilik account dapat dengan mudah untuk upload dan mempromosikan produk mereka. Banyak sekali pebisnis online yang memiliki website toko online pribadi namun tetap melengkapi dan memperluas toko onlinenya melalui berjualan di Marketplace.

Blog

Selain website Toko Online, guna menunjang promosi online mereka, para pebisnis online ini melengkapi media promosi mereka menggunakan blog. Secara fungsinya Blog berbeda dengan website toko online yang memang ditujukan untuk kegiatan jual beli dan melayani pelanggan. Blog difungsikan sebagai pendukung promosi bisnis online. 

Seperti dengan memuat artikel seputar bisnis dan produk toko online, memuat berita terbaru tentang toko online tersebut sampai memperlihatkan prestasi apa saja yang pernah diraih oleh toko online tersebut. Keberadaan Blog ini berguna untuk mendukung SEO dari Toko Online yang telah ada. Jadi bukan sebagai alternatif selain toko online yang lengkap dengan fitur add to cart nya.

Email marketing

Email yang sudah digunakan sejak internet diperkenalkan kini Email marketing juga telah banyak dimanfaatkan oleh para pebisnis online untuk melakukan promosi secara online. Walaupun dinilai terlalu “kuno” namun email marketing sebenarnya mempunyai sebuah kekuatan yang dasyat sebagai media promosi secara online. 

Hampir semua pembeli yang bertransaksi di toko online pasti mencantumkan alamat email mereka. Dari situlah kita akan mempunyai sumber daya pemasaran yang besar untuk mengirimkan berita seputar promosi, bahkan penawaran produk terbaru atau menyapa pelanggan supaya ingat dengan kita. Hingga saat ini email marketing yang bertujuan sebagai media promosi produk masih merupakan perdebatan. Karena tidak semua orang bersedia atau senang dengan menerima email promosi atau penawaran produk toko online kita. 

Karena itulah kita perlu mengatur jadwal pengiriman email marketing kepada pelanggan kita supaya tepat dan tidak terlalu sering. Dan sangat penting bagi kita untuk selalu melampirkan link yang berisi unsubscribe email. Sehingga pelanggan dapat berhenti subscribe email dari kita.

Business Networking

Jika menurut anda bisnis online hanya perlu melakukan promosi di media online saja maka anda perlu berpikir kembali. Bisnis online memang didominasi dengan transaksi di internet secara online. Namun tidak berarti bahwa bisnis online harus selalu dengan cukup melakukan promosi di media online saja. Tapi peran media offline berupa brosur, leaflet, atau sticker dapat bermanfaat sebagai media promosi anda. Bahkan Anda juga perlu melakukan promosi secara offline dengan mengikuti bazar, pameran, atau bahkan menjadi seorang sponsor pada sebuah acara.

Sebagai pemilik bisnis online Anda tetap wajib untuk mempunyai relasi dalam jumlah banyak. Hadirilah setiap ada acara bisnis, seperti seminar, workshop, bazar dan pameran. Anda harus percaya diri untuk tampil dan menunjukkan siapa Anda dan apa bisnis Anda serta bagaimana solusi yang Anda tawarkan. Para calon konsumen yang awalnya hanya mendengar nama toko online Anda dari internet, kini harus bisa bertemu dengan anda sebagai pemiliknya secara langsung.

Dari sekian banyak media alternatif selain toko online yang banyak digunakan oleh para pebisnis online untuk meraih keuntungan, manakah yang menjadi pilihan Anda? Anda tidak hanya harus berjualan di website saja kok, media di atas bisa jadi pelengkap atau alternatif selain toko online Anda untuk sukses di Bisnis melalui internet.

Posting Komentar

0 Komentar